Sabtu, 05 Maret 2011

Pengertian dasar akuntansi

Sebelum kita masuk ke subjek yang lebih lanjut. Tidak ada salahnya kita mengetahui terlebih dahulu pengertian dari akuntansi itu sendiri.
Definisi akuntansi dapat dilihat dari 2 (dua) sudut pandang yaitu:
  1. Fungsi dan Kegunaan
    Akuntansi merupakan aktivitas jasa yang berfungsi memberikan informasi kuantitatif mengenai kesatuan-kesatuan ekonomi terutama yang bersifat keuangan yang bermanfaat dalam pengambilan keputusan.
  2. Proses Kegiatan
    Akuntansi adalah seni mencatat, mengklasifikasi dan mengikhtisarkan transaksi-ttransaksi kejadian yang sekurang-kurangnya atau sebagaian bersifat keuangan dengan cara menginterpretasikan hasil-hasilnya.
Akuntansi lebih luas dari Tata Buku sebab Tata Buku hanyalah pencatatan secara sistimatis transaksi/kejadian yang dinyatakan dengan nilai uang.

Cabang Akuntansi

Terdapat 3 (tiga) cabang akuntansi yaitu:
  1. Akuntansi keuangan
    Adalah cabang akuntansi yang menghasilkan laporan keuangan bagi pihak ekstern seperti investor, kreditor, dan Bapepam.
  2. Akuntansi manajemen
    Adalah cabang akuntansi yang menghasilkan laporan keuangan bagi pihak intern organisasi atau manajemen.
  3. Akuntansi Pemerintah
    Adalah cabang akuntansi yang memproses transaksi-transaksi keuangan pemerintah yang menghasilkan laporan keuangan sebagai bentuk pertanggungjawaban pelaksanaan APBN/APBD kepada rakyat melalui lembaga legislatif serta untuk kepentingan pihak-pihak yang terkait.

Siapa bilang Akuntansi itu Sulit ?

Hello semuanya

Selama ini banyak orang menganggap akuntansi itu sulit. pelajaran yang sukar untuk dimengerti. Akuntansi sering menjadi pelajaran yang sangat menakutkan bagi sebagian klangan siswa maupun mahasiswa.

Padahal Akuntansi itu sangat menyenangkan, jika kita mengetahui cara yang baik dan menyenang dalam belajar akuntansi, insyaallah kita akan mudah dalam menguasai pelajaran Akuntansi tersebut......

Nah pada blog ini saya akan share ke teman-teman tentang mudahnya belajar Akuntansi.

Terima Kasih.